Bandung, 27 November 2024 — Pada tanggal 20-21 Agustus 2024, Kelompok Keilmuan Kimia Fisik dan Anorganik, FMIPA, ITB menyelenggarakan Final Lomba Karya Ilmiah dan Workshop Guru. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat yang didanai oleh Hibah PPMI KK 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan memberdayakan masyarakat, khususnya dalam bidang ilmu pengetahuan dan pengajaran.
Untuk pertama kalinya kegiatan Lomba Karya Ilmiah ini dilakukan sebagai bagian dari kegiatan pengabdian masyarakat KK Kimia Fisik dan Anorganik. Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong kreativitas dan inovasi di kalangan siswa SMA/SMK/MA. Kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan ide-ide segar dan riset yang berkualitas, sehingga dapat memberikan kontribusi besar dalam kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Lomba karya ilmiah tahun ini mengangkat tema “Senyawa untuk Pemurnian Air Berbahan Dasar Limbah Anorganik”. Lomba diadakan dalam dua tahap yaitu penulisan artikel ilmiah dengan tema “Senyawa untuk Pemurnian Air Berbahan Dasar Limbah Anorganik” dan praktikum pembuatan kristal tawas.
Dari 33 artikel yang masuk terpilih 10 tim untuk melakukan praktikum pembuatan kristal tawas. Sepuluh tim yang terpilih mengikuti babak final antara lain SMAN 1 Bandung, SMAK 1 BPK Penabur Bandung, SMA Kristen Immanuel Pontianak, SMA Kristen Immanuel (Bilingual Class) Pontianak, SMAN 4 Metro, SMA Mandalahayu, SMAS Dharma Putra Advent, SMAN 20 Bandung, SMAN 19 Jakarta, dan SMAN 81 Jakarta. Melalui lomba ini, peserta diharapkan dapat mempresentasikan hasil penelitian dan ide-ide ilmiah mereka dengan cara yang bermanfaat dan inspiratif, kemudian mereka juga mendapatkan keterampilan di laboratorium yang mendukung implementasi ide-ide tersebut.
Kualitas karya yang diterima menunjukkan betapa luar biasanya potensi yang dimiliki oleh generasi muda kita. Semoga kompetisi ini menjadi ajang untuk belajar, bertumbuh, dan mendapatkan pengalaman berharga. Setelah melalui penilaian yang cukup panjang, terpilih tiga tim sebagai pemenang, yaitu:
- Juara 1: SMAK 1 BPK Penabur Bandung
- Juara 2: SMAN 81 Jakarta
- Juara 3: SMA Mandalahayu
Selain itu, dilaksanakan juga Workshop Guru dengan tema “Kimia di Sekitar Kita” yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan keterampilan guru dalam proses pembelajaran. Guru adalah pilar utama dalam sistem pendidikan. Dengan memberikan materi yang disesuaikan dengan kebutuhan zaman dan perkembangan teknologi diharapkan dapat membantu para guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang lebih efektif dan inspiratif. Materi yang diberikan antara lain:
- “Strategi Pengajaran Kimia di Kurikulum Merdeka” yang disampaikan oleh Dr. Muhamad Abdulkadir Martoprawiro,
- “Baterai, Perangkat Konversi Energi” yang disampaikan oleh Dr. Achmad Rochliadi,
- “Fenomena dan Aplikasi Sifat Fisik Larutan dalam Kehidupan Sehari-hari” yang disampaikan oleh Dr. rer. nat. Fainan Failamani.
Workshop ini juga dapat dijadikan ruang kesempatan bagi guru-guru untuk berbagi pengalaman dan belajar dari sesama rekan dalam bidang pendidikan. Kami berharap peserta workshop dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya untuk memperdalam pengetahuan dan keterampilan yang akan sangat bermanfaat dalam praktik sehari-hari di sekolah.